Masker Pemutih Wajah yang Bisa Anda Buat Sendiri

Edit Posted by
Memutihkan wajah yang sudah terkena cahaya matahari memang bukan hal yang mudah, tetapi bukan berarti masalah ini tidak bisa diatasi. Saat ini banyak masker pemutih wajah yang dijual di pasaran. Sayangnya tidak semua masker tersebut cocok dengan kulit Anda karena mengandung bahan kimia yang cukup banyak. Jalan keluarnya adalah membuat masker wajah sendiri. Masker yang Anda buat sendiri terbuat dari bahan alami yang lebih nyaman dan aman.

Bahan pertama yang bisa digunakan untuk membuat masker adalah campuran dari tomat, oatmeal, dan yoghurt. Tomat mempunyai kandungan lycopene yang berfungsi untuk melindungi kulit dari pancaran sinar UV. Yoghurt berfungsi untuk mencerahkan dan menghaluskan wajah. Sedangkan oatmeal berguna untuk membersihkan sel-sel kulit mati sehingga wajah menjadi lebih cerah. Oleskan masker dari bahan-bahan tersebut selama 30 menit dan bilas menggunakan air hangat. Bahan kedua yang sangat cocok untuk membuat masker pemutih wajah adalah lemon, madu, dan susu. Lemon dan susu berfungsi untuk memutihkan kulit dan kedua bahan ini juga mampu membersihkan wajah sehingga banyak perusahaan kosmetik yang membuat krim dari perpaduan susu dan lemon. Madu berfungsi untuk mencegah bakteri penyebab jerawat muncul di kulit Anda. Campuran bahan tersebut harus dioleskan di wajah Anda selama 20 menit. dan bersihkan menggunakan air hangat.

Bahan berikutnya adalah kayu cendana, susu, dan kunyit. Kunyit sangat efektif untuk mengembalikan kecerahan kulit yang kusam dan memberikan nutrisi serta membersihkan sel kulit mati. Sedangkan kayu cendana merupakan ramuan alami yang berguna untuk memutihkan kulit. Kulit jeruk juga bisa memutihkan kulit karena kandungan vitamin C. Kulit jeruk bisa meratakan warna kulit Anda yang terbakar karena sinar UV. Campurkan yoghurt dan kulit jeruk, setelah itu oleskan di wajah selama 20 menit dan bilas menggunakan air dingin. Untuk hasil yang maksimal, Anda bisa memakai masker ini tiga kali seminggu.

Bahan-bahan tadi bisa dimanfaatkan untuk membuat masker pemutih wajah dengan harga yang lebih terjangkau. Selain itu, bahan tersebut  lebih aman daripada membeli masker di toko kecantikan yang bahannya sudah tercampur dengan zat kimia berbahaya.

Mengatasi Jerawat Batu dengan Bahan Alami

Edit Posted by
jerawat batu
Ada beberapa jenis jerawat mulai dari jerawat pasir, jerawat biasa sampai jerawat batu. Jerawat batu merupakan jerawat dalam ukuran besar. Mengatasi jerawat batu tidak sama dengan jerawat biasa karena jerawat ini menimbulkan peradangan yang lebih sakit daripada jerawat biasa. Selain ukurannya yang cukup besar, jerawat batu bisa tumbuh di seluruh bagian wajah. Jerawat batu bisa disebabkan karena adanya faktor keturunan karena kelenjar minyak berlebih yang dimiliki oleh orang tua bisa diturunkan ke anak. Penyebab lainnya adalah pertumbuhan sel kulit yang tidak normal bisa menyebabkan penumpukan sel kulit mati dan menimbulkan jerawat batu. Untuk orang yang sensitif dengan peradangan, jerawat biasa yang muncul di wajah bisa menjadi jerawat batu karena kulit yang ditumbuhi adalah kulit yang sensitif. Penyebab terakhir adalah memencet jerawat dengan alat yang tidak higienis sehingga jerawat tidak hilang dan menjadi jerawat batu.

Untuk mengatasi jerawat batu, Anda bisa memanfaatkan tanaman-tanaman obat seperti tanaman mahkota dewa. Tanaman ini mempunyai khasiat sebagai anti iritasi dan anti radang sehingga jerawat batu yang diolesi menggunakan tumbukan daun dewa tidak akan membesar. Tanaman berikutnya adalah sidaguri. Anda harus merebus daun ini sidaguri dengan 2 gelas air. Setelah mendidih, arahkan wajah Anda di atas air rebusan tersebut agar uapnya bisa membasahi wajah Anda. Pengobatan jerawat juga harus dilakukan dari dalam tubuh, Anda bisa minum jus Mengkudu karena buah ini bisa membersihkan darah kotor di tubuh Anda. Bahan lain yang dapat digunakan untuk menyembuhkan radang jerawat adalah bawang putih. Potong bawang putih dan letakkan di bagian yang ditumbuhi oleh jerawat batu. Jerawat akan segera kering dan tidak meradang. Lakukan pengobatan ini selama tiga hari berturut-turut.

Sebaiknya, Anda selalu menjaga kebersihan wajah setiap hari. Biasakan untuk membersihkan make up Anda sebelum tidur karena make up yang tercampur dengan polusi di udara adalah media yang subur untuk jerawat batu. Jangan lupa untuk minum air putih untuk menjaga kesehatan kulit wajah Anda. Itulah beberapa bahan dan cara yang bisa digunakan untuk mengatasi jerawat batu.

Cara Merawat Muka Paling Aman dengan Bahan Alami

Edit Posted by
Cara merawat muka secara alami lebih baik dibandingkan dengan perawatan mahal di klinik kecantikan yang belum tentu aman untuk kesehatan Anda. Mungkin Anda pernah mendengar banyak testimoni tentang produk kecantikan yang ada di toko online. Produk tersebut menjanjikan kulit wajah bisa putih dan mulus hanya dalam hitungan hari, padahal banyak produk kecantikan yang mengandung bahan kimia berbahaya. Bahan kimia tersebut bukan bersifat mencerahkan tetapi mengelupas kulit wajah Anda sehingga tampak lebih putih. Tetapi akibatnya wajah Anda akan sensitif jika terkena sinar matahari. Semakin lama, kulit wajah Anda menjadi lebih hitam dan efek yang paling buruk adalah terkena kanker kulit.

Cara merawat muka dengan bahan alami memang memerlukan waktu yang lebih lama, tetapi cara ini lebih baik dibandingkan dengan membeli produk kecantikan berharga mahal yang ternyata berbahaya untuk kulit Anda. Salah satu bahan alami yang bisa Anda buat adalah scrub wajah. Bahan scrub wajah ini terdiri dari lemon dan gula pasir. Campurkan ½ sendok makan jeruk nipis dan 1 sendok makan gula pasir. Aduk sampai keduanya tercampur rata. Kemudian, gosokan scrub tersebut ke wajah Anda dengan gerakan melingkar. Jangan menggosok muka terlalu keras karena tekstur gula agak kasar sehingga kulit akan iritasi jika Anda menggosok terlalu keras. Pijat wajah Anda selama 2 sampai 5 menit dan bilas wajah menggunakan air hangat. Scrub ini bisa menghilangkan masalah komedo dan jerawat di wajah Anda. Selain scrub, Anda bisa mencuci wajah menggunakan air rebusan teh yang sudah didiamkan semalaman. Air teh ini bisa membersihkan wajah Anda dari kotoran akibat polusi.

Sebenarnya masih banyak bahan-bahan alami lain yang bisa digunakan untuk merawat muka Anda agar tetap bersih bebas dari jerawat. Selain aman, bahan-bahan ini bisa didapatkan. Anda bisa mendapatkannya di supermarket atau di pasar tradisional. Harganya juga lebih terjangkau dibandingkan obat kecantikan dari dokter. Cara merawat muka dengan bahan yang aman tidak akan membahayakan kesehatan Anda dalam jangka panjang.

Advertisement